Pelalawan, Sigap88news.com || AN selaku Nasabah Dari PT.Adira Dinamika Multi Finance Tbk perwakilan kantor Sorek yang beralamat di jalan lintas timur Sorek satu kecamatan pangkalan kuras, kabupaten Pelalawan Riau ini. merasa kecewa atas Pelayanan terhadap diri nya,Bagaimana tidak, Nasabah AN yang merupakan Korban penarikan dari depkolektor PT.Adira Finance yang ketunggak masih dua bulan angsuran tidak mendapat toleransi sedikit pun dari pihak perusahaan yang bergerak di bidang leasing.

Kepada awak media ini AN menjelaskan bahwa dimasa pandemi Covid-19, ini saya dan suami tidak bekerja selama dua bulan akibat penerapan PPKM dan lockdown,jadi untuk kebutuhan rumah tangga aja masih sulit bang, apalagi untuk cicilan motor, tutur AN.
AN juga menceritakan bahwa tepat nya di perumahan Engku putri Blok E No 10 kelurahan kerinci kota, sebuah sepeda motor milik nya merek N-max warna hitam dengan Nopol BM 4991 IT telah ditarik depkolektor dari PT.Adira Finance perwakilan kantor Sorek oleh Martono dan salah satu rekan nya pada hari Selasa tanggal 27/7/2021 tepat nya pada siang hari, yang pertama tidak petugas tersebut tidak dapat menunjukkan surat tugas dan kartu pengenal serta dibekali surat fidusia dari Pengadilan, bahkan saat pertama pengambilan motor tersebut tidak ada memberikan surat surat apa-pun, tutur AN.

Selain itu juga AN menyampaikan bahwa rekan Martono mendesak agar sepeda motor itu harus segera dibawa,dan pada sore hari nya mereka datang lagi memberikan saya beberapa surat yang menyuruh saya menandatangani itu,tapi saya menolak menanda tanganinya, Saya sangat takut kala itu bang karena, saya sendiri dirumah suami saya lagi bekerja, jadi tanpa pikir panjang saya kasihkan lah motor itu, tutur AN.
Tidak sampai disitu kata AN kepada awak media, beberapa hari setelah motor kami diambil sama depkolektor kami mencoba berusaha membayar tunggakan yang dua bulan ,tapi kami sepertinya di persulit, yang unit nya katanya sudah di kantor Sorek lah,yang unit nya di Kerinci lah,yang unit nya di Pekanbaru lah katanya, seakan-akan kami di oper sana sini oleh pihak leasing ,dan kami disuruh menelepon atasannya HG, jelas nya.
Kemudian setelah itu tambah AN,saat saya menghubungi pak HG saya disuruh membayar lunas sisa tunggakan utang kami yang didalam, yang disebut itu pinalti katanya,saya sangat sedih bang dan tidak bisa berbuat apa apa lagi, tuturnya nya sambil meneteskan Air mata.
AN berharap supaya ada keadilan bagi mereka yang tertindas oleh oknum-oknum yang hanya memikirkan keuntungan semata tanpa memperdulikan masyarakat yang lemah akibat Pandemi yang melanda negeri ini, jujur saya sangat kecewa bang dengan pelayanan Adira Finance itu, tutur AN
Dan untuk menggali informasi yang lebih detail,awak media mencoba mengkonfirmasi langsung kepada HG selaku kepala HET depkolektor perwakilan kantor Sorek tepat nya di jln akasia pangkalan kerinci, kepada awak media HG menyampaikan bahwa “itu semua sudah prosedur dari pimpinan bang,kita hanya menjalankan tugas dan peraturan nya apa bila unit sudah kita input ke ITE sistem itu sudah tidak bisa lagi di ganggu gugat , harus mengikuti proses lelang dan harus dibayar cash dengan membayar sisa utang yang ada didalam nya atau di sebut pinalti” tuturnya nya kepada awak media (5/8/2021)
Setelah itu awak media mencoba sharing bersama Advokad ternama Hendri Siregar SH, yang lagi naik daun dan sudah tidak asing lagi di pangkalan kerinci, Hendri Siregar menjelaskan bahwa sebetul nya proses penarikan itu harus berdasarkan surat Fidusia dari Pengadilan,seorang depkolektor mengadakan penarikan sepeda motor tanpa dilengkapi surat Fidusia dari Pengadilan itu nama nya perampasan dan itu ada pidananya,dan tidak hanya itu setiap penarikan yang berhak mengeksekusi adalah pihak pengadilan, bahkan pihak kepolisian pun tidak berani melakukan penarikan apa bila tidak dilengkapi surat Fidusia dari pengadilan,ungkap hendri siregar SH.
Hendri juga menambahkan jika, nasabah keberatan diambil sepeda motor nya,maka penarikannya harus dilakukan dengan cara mekanisme eksekusi di Pengadilan Negeri,tuturnya.
J.Zalukhu
Sumber: Aktualdetik.com