Bandung, sigap88news.com
Lembaga Swadaya Masyarakat Pengawas Kinerja Aparatur Negara (LSM PENJARA),Rabu pagi menggelar aksi damai di Gedung Sate Bandung (11/12/2019).

Dalam aksi demonya tersebut,LSM Penjara meminta kepada pemerintahan untuk segera memberantas para calo jalan Tol,terkait program pemerintah dalam pembangunan jalan Tol Jakarta-Cikampek II bagian pesisir selatan,masyarakat merasa keberatan dan menolak jika pembebasan untuk program jalan Tol tersebut dibayar dengan harga murah.
Menurut warga,adanya indikasi dari pihak pemegang tender dengan para calo yang menjadikan pembayaran untuk pembebasan tanah tersebut menjadi murah dan sewenang-wenang.

Sekitar 200 orang anggota LSM Penjara yang mengikuti aksi demo tersbut,aksi tersebut juga dihadiri langsung oleh Ketua Pusat LSM Penjara Bandung dan Ketua LSM Penjara Kabupaten Bekasi U.Yuyun Muliana atau lebih akrab dengan panggilan Ujang Yana.
“Kami LSM Penjara Kabupaten Bekasi mendukung program pemerintah terkait pembangunan jalan Tol Jakarta-Cikampek sisi selatan,tapi kami menolak harga murah yg diduga adanya permainan dari pihak tender dengan para calo,kami berharap pemerintah dapat segera memberantas para calo Tol yang dapat merugikan masyarakat” Tegas Ujang Yana.
Aksi demo di mulai dari Pkl 09:00 s/d 14:00 Wib. Kegiatan demo tersebut berjalan aman,damai dan kondusif.