Bupati Bojonegoro Dr Hj Ana Mu’awanah Letakkan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Kare

Moh Yusuf
666 Views
2 Min Read

Bojonegoro sigap88news.com -Pembangunan jembatan penghubung antara Kabupaten Bojonegoro dengan Kabupaten Tuban segera dimulai.

Pembangunan jembatan yang menelan biaya sekiatar Rp 88 miliar itu ditandai dengan peletakan batu pertama di Desa Semambung, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro oleh Bupati Bojonegoro Ana Mu’awanah.

Hadir dalam Ground breaking diantaranya Wakil Bupati Tuban Noor Nahar Husein, Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, Kepala Kodim 0813 Bojonegoro, Kapolres, Kepala Kejaksaan Negeri, dan sejumlah Kepala Dinas serta Kepala Desa di Kecamatan Kanor

Jembatan yang melintasi  Sungai Bengawan Solo yang menghubungkan 2 Kabupaten diantaranya yang berada di desa Semambung Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro dengan Desa yang berada di Kecamatan  Rengel, Kabupaten Tuban ,dengan panjang 210 meter dan lebar jalur  7 meter kanan kiri trotoar dengan ukuran 2×1 meter

Kepala Bidang Tata Ruang dan Jasa Kontruksi Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Penataan Ruang Kabupaten Bojonegoro Chusaini Ivan mengatakan, setelah groundbreaking ini pihaknya akan segera melakukan persiapan untuk konstruksi metting, mobilisasi alat, dan rapat persiapan.

Bupati Bojonegoro Anna Muawanah sebelum melakukan peletakan batu pertama mengatakan, risalah pembangunan jembatan Ka-Re ini sebetulnya sudah lama, hampir lima tahun lebih. Ada beberapa persoalan yang membuat proses pembangunan tertunda, salah satunya komunikasi antara wilayah yakni Pemerintah Tuban dan Provinsi.“Targetnya pertengahan Desember 2021 sudah selesai, namun kami harap sebelum Desember sudah bisa selesai, tetapi ya tergantung situasi alam atau ketinggian air sungai, karena saat banjir tentu pengerjaan akan terganggu,” ujarnya, Jumat (9/4/2021).

“Tetapi Alhamdulillah pada 2020 kemarin kita sudah clear semuanya, dan kita lanjutkan pada hari ini peletakan batu pertama. Terimakasih kepada Pemkab Tuban yang telah menghibahkan sebagian tanah di Bantaran Bengawan Solo tepatnya disisi barat untuk badan jembatan,” ujar Bupati.

Pembangunan Jembatan Ka-Re itu diharapkan dapat mempermudah pergerakan masyarakat dan memberikan dampak positif, serta meningkatkan taraf hidup masyarakat. Jembatan ini merupakan satu-satunya jembatan yang akan dibangun di wilayah Bojonegoro bagian timur. (Trisyuk)

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *