Surabaya, Sigap88news.com || Apel gabungan pencocokan dan penelitian (coklit) yang digelar oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) di seluruh wilayah Gunung Anyar dilaksanakan di kantor kecamatan.
Apel tersebut dikomandani oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0831/05 Rungkut Pelda Daniel Bawata. Dengan diikuti PPK, Panwascam, PPS, PPL dan PPDP.
Selain itu hajatan tersebut dihadiri oleh perangkat pemerintahan kelurahan dan kecamatan yang berada di Gunung Anyar.
Untuk diketahui, coklit serentak digelar pada Sabtu (20/1) pagi, petugas PPDP didampingi PPK, PPS, Panwascam akan melaksanakan door to door di rumah-rumah penduduk.
PPDP juga akan melaksanakan pendataan terhadap pemilih yang belum terdaftar dalam Daftar Pemilih, kemudian akan didaftar dalam daftar pemilih tambahan. (**)