Baturaja Oku, Sigap88news.com || Kebakaran terjadi di sebuah toko plastik Andi di Jalan Akmal (Pasar Pucuk) Kelurahan Pasar Baru, kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU. Rabu (01/02/2023) sekira pukul 18.20 Wib.
.
Beruntung api hanya melalap Sebagian isi gudang plastik di lantai empat karena cepat dan tanggap nya pihak damkar kabupaten OKU dan karyawan toko tersebut.
Sekira 15 menit api sudah dapat dipadamkan oleh pihak damkar dengan mengerahkan lima armada, dua mobil pemadam dan tiga mobil tangki air.
Mat (30) karyawan toko kepada awak media mengatakan, awal mula kebakaran diketahui oleh warga setempat yang berada di lokasi.
” sebelum ada api, lampu mati, karena meteran listrik sempat turun, sekira lima menit ada warga kasih tau ada api di lantai empat, setelah dicek, api sudah membakar ruangan gudang plastik di lantai empat.” Jelasnya.
Terpantau atas insiden kebakaran ini, arus jalan terlihat macet karena banyaknya warga yang menyaksikan kejadian ini, sehingga membuat pihak polantas polres OKU sibuk mengatur kendaraan yang melalui lokasi.
Sampai berita ini tayang, asal api belum diketahui namun diduga karena korsleting listrik, meski tidak ada korban jiwa, akibat kebakaran tersebut namun korban menelan kerugian material yang tidak sedikit. Kerugian ditaksir mencapai puluhan juta. (*)